Thursday, August 13, 2009

Demo di Gedung Century

Setelah didahului dengan pengambilalihan gedung secara diam-diam dan nyaris tak terdeteksi media, serta pengawalan gedung secara ketat oleh security gedung, polisi dan tentara, hari-hari terakhir diwarnai sengketa dengan tenant. Listrik sebagai salah satu asset untuk perusahaan bisa berjalan lancar, mulai hari Senin, tanggal 10 Agustus 2009, dimatikan secara sepihak oleh manajemen baru. Bahkan ada yang dimulai sejak Jumat, 7 Agustus 2009. Setelah setengah hari waktu terbuang percuma, akhirnya pihak gedung menyalakan kembali listrik, dengan beberapa catatan. Hari Jumat (bervariasi untuk tiap tenant) harus sudah ada keputusan apakah akan membayar sewa gedung ke manajemen baru atau pindah. Padahal ada info rata-rata tenant sudah membayar, paling tidak untuk tahun 2009, dan juga ada uang deposit. Semua dianggap hangus, dan tenant harus membayar uang sewa lagi. Tentu saja hal ini merugikan tenant, tapi apa boleh buat, seperti pepatah bilang, Gajah bertarung, pelanduk mati di tengah-tengah. 2 (dua) perusahaan besar bersengketa sebagai pemilik gedung, tenant harus ikut menanggung kerugian.
Dan hari ini ada demo di depan pagar gedung Century, antara lain terdengar jeritan untuk dipekerjakan kembali. Tidak banyak memang, mungkin hanya puluhan, tetapi ini sudah menjadi indikasi kondisi yang semakin tidak kondusif untuk tenant tetap tinggal.
Apakah ini memang dikondisikan oleh manajemen baru untuk segera membayar atau pindah. Atau ini dikondisikan oleh manajemen lama, sehingga gedung akan kosong dari tenant-tenant lama, dan dapat dipastikan manajemen baru harus segera mencari tenant-tenant baru untuk mengisi gedung.
Entahlah, yang pasti hati ini dipenuhi kegundahan. Karena apapun yang diputuskan manajemen kantorku, bukan hal yang menyenangkan lagi. Kalaupun tetap di sini, suasana sudah tidak nyaman dan kondusif, manajemen baru tidak mau ambil pusing dengan kerugian tenant. Sedangkan bila kantor akan pindah, itupun menyisakan kegundahan, kemanakah kita akan pindah. Lokasi yang belum jelas ini membuat hati semakin tidak tenang...

Mudah-mudahan semua akan segera lebih jelas....

1 comment:

  1. Ini hanyalah konspirasi dari pemilik gedung yang baru, supaya semua tenant yg lama semua pindah. Karena mereka tidak mau ambil pusing dengan tenant yg lama dengan alasan kalo deposit para tenant yg lama tidak ada di mereka.

    Dan utk para pekerja yg lama yang sedang demo, saya rasa mereka tidak akan mendapat apa yg mereka inginkan kalo tenant saja mereka tidak perdulikan apa lagi pekerja yg lama.

    Kalo kata Bung Rhoma sunggguuuhhh terrrrllaaalluuu.....

    ReplyDelete