Kantor identik dengan penjara ?
Bagi sebagian orang kalimat di atas terdengar seperti kalimat orang putus asa, ngawur, dll
Tapi bagi aku, kalimat di atas adalah kenyataan hidup yang akhir-akhir ini menjadi semakin pahit dikecap lidah.
Berbagai aturan tidak masuk akal diterapkan di kantor. Memang, kebebasan bagi sebagian orang cenderung disalahgunakan. Tapi selayaknya 'hukuman' tidak dibagi rata ke semua orang.
Aku akui, sebagian orang kebablasan memaknai arti kebebasan dan menyalahgunakan nya.
Tapi bagi sekelompok minoritas yang masih paham rambu2 dan memaknai kebebasan secara bertanggung jawab sekarang jadi kena getahnya. Karena sekarang kebebasan dipasung buat semua orang. Tidak ada lagi orang bebas. Semuanya terpasung, laksana dalam penjara....
No comments:
Post a Comment